Spesifikasi dan Promo Suzuki Celerio LCGC rasa Builtup bermesin CVT
Ini dia keluaran anyar dari Suzuki Indonesia Suzuki Celerio. Penasaran nih bagaimana spesifikasi Suzuki Celerio Keluaran terbaru ini? IRITTTT bangett
Suzuki Celerio memiliki dimensi yang panjang 3.600 mm, lebar 1.600 mm, dan tinggi 1.540 mm. Ground clearance-nya cukup tinggi yaitu 145 mm. Sementara itu untuk bagasi Suzuki Celerio memiliki kapasitas 254 literyang cukup untuk membawa barang yg banyak.
Suzuki Celerio ini dibekali garis desain bodi yg tajam. Ia dibekali front grille berkelir hitam dgn aksen krom. Untuk bagian lampu depan sudah dibekali lampu halogen multireflektor yg bersudut tajam.
Suzuki Celerio merupakan LCGC rasa CBU yang diimpor secara utuh (CBU) dari Thailand menggunakan mesin tipe K10B 3-silinder 12 katup berkapasitas 998 cc. Dapur pacu dan performanya mampu menyemburkan tenaga 68 dk/6.000 rpm dan 90 Nm/3.500 rpm. Untuk masalah transmisi tersedia trasmisi manual 5-speed atau otomatis jenis CVT.
"Celerio merupakan jawaban sebagai mobil yang fungsional, kompak, modern, dan hemat bahan bakar. Sesuai dengan tagline-nya The Amazing for Real, menjadikan mobil ini Amazing 1000 cc
Fitur unggulan Suzuki Celerio adalah transmisi otomatis jenis CVT (Contuniously Variable Transmission). Yup, ini sekaligus menjadi tonggak sejarah penting bagi Suzuki di Indonesia. Pasalnya, ini merupakan kali pertama mereka memasang transmisi CVT pada produknya.
Dengan CVT perpindahan gigi terjadi dengan halus dan pengendara tidak merasakan sama sekali entakan. Sebagai city car yang kompak dengan transmisi CVT, Suzuki Celerio memberikan kenyamanan tersendiri bagi pengendaranya saat melintas di tengah kepadatan jalan perkotaan karena perpindahan giginya halus."Pada transmisi CVT perpindahan rasio transmisi tak terjadi dari gigi ke gigi, namun berlangsung gradual sesuai perubahan diameter puli. Hasilnya tidak ada perpindahan rasio gigi yang terasa. Putaran mesin bisa terjaga di satu titik sementara kecepatan mobil terus meningkat.
review suzuki celario part 1 dan 2
Konsumsi BBM semakin baik dengan transmisi jenis ini. Bukan hanya perpindahan rasionya tanpa jeda, namun luasnya rentang rasio memungkinkan mobil start dengan rasio transmisi sangat besar, lantas berada di rasio sangat kecil saat meluncur konstan di jalan tol.
Hingga kini CVT tetap dipakai beberapa mobil yang mengejar efisiensi BBM. Bahkan mobil hybrid kebanyakan menggunakan transmisi jenis ini.
Info lebih lanjut mengenai Produk CELERIO Testdrive serta Kredit Hubungi Sales Kami
Komentar
Posting Komentar